Anggota Sat Reskrim Mengikuti Apel dan Peregangan Sebelum Penilaian Kebugaran Jasmani

TERKINI

LIPUTAN7 AKTUAL.COM, Tangerang, 4 Oktober 2024, – Sebelum melaksanakan penilaian kebugaran jasmani, anggota Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) bersama anggota satuan fungsi (Satfung) Polresta Tangerang lainnya mengikuti apel dan sesi peregangan di Lapangan Alun-Alun Kabupaten Tigaraksa. Kegiatan apel dipimpin oleh Pawas dan dilanjutkan dengan peregangan otot sebagai persiapan fisik.

Penilaian kebugaran jasmani ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap semester sesuai dengan petunjuk dan arahan (jukrah) dari Mabes Polri. Kegiatan ini bertujuan untuk mengukur tingkat kebugaran fisik anggota sebagai bagian dari kesiapan fisik dalam menjalankan tugas sehari-hari.

Kapolresta Tangerang, Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono, menekankan pentingnya menjaga kebugaran fisik agar anggota kepolisian selalu siap menghadapi tantangan tugas di lapangan.

Kasat Reskrim Polresta Tangerang, Kompol Arief Nazaruddin Yusuf, juga berpartisipasi dalam kegiatan ini dan memberikan motivasi kepada anggota Sat Reskrim untuk selalu menjaga kesehatan dan kebugaran fisik, mengingat tugas yang diemban memerlukan stamina yang baik.

Dengan demikian, diharapkan kegiatan ini dapat menjaga kebugaran dan meningkatkan performa fisik anggota dalam menjalankan tugas sehari-hari.

 

Apang Supriyadi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *