Pelepasan resmi peserta Jalan Santai dilakukan oleh Kepala Desa Mekar Jaya, Purwahidin, SE.

TERKINI

Tangerang, – Kepala Desa Mekar Jaya, Purwahidin, SE secara resmi melepas peserta Jalan Santai di Lapangan Sepak Bola RKU kampung Blok Laja Desa Mekar Jaya kecamatan Panongan, pada hari Sabtu, 10 Agustus 2024.

Jalan santai yang diikuti oleh 1500 peserta terdiri dari masyarakat Mekar Jaya, siswa-siswi, dan guru ini diadakan untuk merayakan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79.

Dalam sambutannya, Kepala Desa Mekar Jaya mengucapkan terima kasih kepada panitia penyelenggara Jalan Santai dan para donatur yang telah berkontribusi dengan menyumbangkan Door Prize. Door Prize yang disediakan meliputi 3 sepeda, TV LED, kompor gas, dan lain-lain.

“Pada kesempatan ini, kami ingin mengucapkan terima kasih kepada semua panitia penyelenggara dan donatur yang telah berpartisipasi dengan menyumbangkan Door Prize untuk acara ini,” kata Purwahidin, SE.

Ia juga memberikan instruksi kepada panitia untuk mengarahkan rute Jalan Santai agar peserta tidak tersesat.

“Saya instruksikan kepada panitia untuk memastikan peserta tidak tersesat dengan mengarahkan rute Jalan Santai, dimulai dari lapangan RKU, melewati gang Haji Udin, gang Ustad Medi, jalan TPU, kampung Cendana, dan kembali ke lapangan RKU,” ujar Purwahidin, SE.

Acara dilanjutkan dengan pengundian Door Prize yang dipandu oleh ketua PBHN Jaro 3, Bapak Enda/Ojo, dan panitia lomba Jalan Santai. Penilaian lomba Tumpeng kreasi antar RT akan dilakukan oleh Ketua TP-PKK desa Mekar Jaya, Neng Siti Solihah Purwahidin beserta anggota PKK.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *